Juara II Perputakaan Tingkat Kota Salatiga

Perpustakaan Bestari (SMP Negri 4 Salatiga) berhasil menyabet Juara II dalam ajang Lomba Perpustakaan Sekolah Jenjang SMP/MTs sederajat Tingkat Kota Tahun 2019. Penghargaan diberikan Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Salatiga kepada Kepala SMP Negeri 4 Salatiga dan Kepala Perpustakaan di Gedung Pertemuan Dinas Pendidikan Kota Salatiga, Jumat (15/11) pagi.
Lomba diikuti sekitar 10 sekolah ini negeri dan swasta di lingkungan Kota Salatiga dengan meliputi 9 standar penilaian. Dari Sembilan standar yang dinilai, standar pelayanan menjadi keunggulan di perpustkaan SMP Negeri 4 Salatiga. Selain meyediakan berbagai koleksi buku yang variatif, pelayanan di perpustakaan yang berlokasi di lantai 2 ini sudah sangat canggih yaitu semua koleksi yang ada sudah masuk dalam otomasi yang berfungsi dengan baik.

Selain standar pelayanan, yang tidak kalah penting dukungan kegiatan literasi SMP Negeri 4 Salatiga yang sudah berjalan baik pada tahap pengembangan. Indikasi kegiatan literasi pada tahap pengembangan yaitu adanya karya-karya siswa yang berhubungan dengan literasi. Hasil karya ini dapat dilihat di dalam dan di luar perpustakaan, mulai dari kumpulan puisi, cerpen, mading, dan hasil karya literasi lainnya.
Keberhasilan Perpustakaan Bestari mampu meraih juara II tentu tidak lepas dari dukungan berbagai pihak. Hal ini diamini oleh kepala perpustakaan, Eny sudaryanti, “Keberhasilan perpustakaan bukan hasil dari tim perpustakaan, tapi hasil usaha semua warga sekolah”. Tentu saja kerjasama yang baik dari tim perpustakaan, tim literasi, dan seluruh guru karyawan serta siswa-siswi SMP Negeri 4 Salatiga membuat nama SMP Negeri 4 Salatiga semakin diakui.