Anugerah Hari Jadi Nepatsa, Berlimpah Berkah Dihiasi Prestasi

Upacara pengibaran bendera hari Senin merupakan kegiatan rutin di sekolah ataupun instansi seluruh Indonesia, tidak terkecuali di SMP Negeri 4 Salatiga. Namun, ada yang spesial pada pengibaran bendera di SMP Negeri 4 Salatiga hari ini, Senin (27/1). Pasalnya hari ini bertepatan dengan peringatan hari jadi SMP Negeri 4 Salatiga yang ke-43. Tidak tanggung-tanggung, sekolah yang akrab dengan sebutan Nepatsa ini mendatangkan Ibunda Yuni Ambarwati, S.H., Kepala Dinas Pendidikan Kota Salatiga yang bertindak sebagai pembina upacara. Tidak hanya Kepala Dinas, turut hadir pula Kabid Dikdas, Kabid PTK, Pengawas Sekolah, komite sekolah, serta Ketua MKKS SMP Kota Salatiga.

Sebagai rangkaian kegiatan upacara, SMP Negeri 4 Salatiga mendapatkan berkah yang luar biasa dengan diserahkannya sertifikat tanah seluas 3.776 M2 oleh Kepala Dinas kepada pihak sekolah. Dalam pidatonya selaku pembina upacara, Yuni Ambarwati, S.H. mengatakan bahwa pemantafaatan tanah di SMP Negeri 4 Salatiga sangat maksimal. Maka, tidak lupa beliau memberikan semangat kepada seluruh pihak sekolah untuk selalu berkembang menjadi semakin baik lagi dan semakin “naik kelas” sesuai dengan harapan sekolah ini.

“Tetap semangat untuk lebih dan lebih lagi dalam meningkatkan mutu pendidikan, khususnya pendidikan di Kota Salatiga”, ujar Yuni Ambarwati memberikan semangat pada seluruh warga sekolah.
Selain berkah sertifikat yang diterima oleh pihak sekolah, berkenan pula Kepala Dinas Pendidikan Kota Salatiga tersebut menyerahkan beberapa piagam penghargaan kepada siswa-siswa SMP Negeri 4 Salatiga yang telah memperoleh prestasi gemilang dalam bidang olahraga. Prestasi tersebut meliputi beberapa kategori berikut.
- Juara 1 Tolak Peluru SMP Putera yang diraih oleh Adi Firmansyah Kelas 8F.
- Juara 3 Kategori Taekwondo U-41 KG SMP Puteri yang diraih oleh Dara Puspita Putri Wahyudi Kelas 9G.
- Juara 3 Kategori Taekwondo U-37 KG SMP Putera yang diraih oleh Hizkia Otniel Pradana Baso Kelas 7B.
- Juara 2 Kategori Judo-72 KG yang diraih oleh Radhea Rava Kelas 7 F.
- Juara 3 Kategori Judo Bebas Putera yang diaraih oleh Radhe Rava Kelas 7F.
- Juara 2 Kategori Karate Kumite+48 KG SMP Puteri yang diraih oleh Salwa Kusuma Fakhrunnisa kelas 7D.
- Juara 3 Kategori Taekwondo U-45 KG SMP Puteri yang diraih oleh Teja Arum Puspa Pengesthi kelas 9E.

Setelah rangkaian kegiatan upacara yang telah berjalan dengan sangat khidmat, dilanjutkan dengan beberapa persembahan dari putera-puteri terbaik SMP Negeri 4 Salatiga. Diawali dengan pengantar persembahan oleh Rama dan Dyah dengan menggunakan bahasa Inggris.
Sebagai persembahan pertama, tampillah beberapa atlet taekwondo mempertontonkan kebolehan mereka dalam menggunakan jurus-jurus andalan. Dilanjutkan dengan penampilan kelompok sosiodrama dengan tema “Kewajiban Orangtua terhadap Anak di Era Milenial” yang langsung disambung dengan racikan apik permainan musik angklung dengan lagu Laskar Pelangi. Setelah itu, penampilan yel-yel oleh tim kebanggan LH Nepatsa yang telah membawa Nepatsa meraih Juara 1 Sekolah Adiwiyata Tingkat Kota Salatiga. Rangkaian persembahan ditutup dengan suara lantang para sporter Nepatsa, Ultras 4 Nepatsa, dengan penuh kekompokan mereka yang setia mendukung tim kebanggaan bertanding di medan laga. Kesungguhan tim Ultras telah membawa mereka menjadi Best Sporter beberapa waktu yang lalu.
Sebagai wujud syukur sampainya SMP Negeri 4 Salatiga hingga usia 43 tahun dengan segudang prestasi yang dimiliki, maka Kepala Dinas bersama seluruh tamu undangan diajak menikmati suguhan sirup jahe karya tim Lingkungan Hidup Nepatsa dan dalanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Pemotongan tumpeng dilaksakan dalam sebuah gedung yang dihiasi dengan cantiknya pameran karya Nepatik (ekskul Nepatsa Membatik).