Blog

Wasana Warsa Kelas IX Tahun Pelajaran 2021/2022

20220604_111659

Setelah adanya kebijakan resmi dari pemerintah pusat yang ditinjaklanjuti oleh kepala-kepala daerah tentang kelonggaran aktivitas di masyarakat, SMP Negeri 4 Salatiga menyambut baik kebijakan tersebut dengan memberanikan diri mengadakan kegiatan wasanawarsa secara luring.

Setelah mengajukan izin secara resmi ke Dinas Pendidikan Kota Salatiga, pada tanggal 2 Juni 2022, SMP Negeri  4 Salatiga mendapatkan balasan per nomor surat 3146.1/513.11/402 bahwa Dinas Pendidikan Kota Salatiga memberikan izin untuk menyelenggrakan kegiatan wasanawarsa.

Acara wasanawarsa tahun ini menjadi begitu berkesan, mengingat telah beberapa tahun terakhir kegiatan serupa harus dilaksanakan dengan banyak keterbatasan.

Sabtu (4/6) bertempat di Rumah Makan Grafika yang terletak di kawasan Kalasan Jogjakarta, serangkaian acara pelepasan dan perpisahan siswa kelas IX tahun pelajaran 2021/2022 diikuti oleh seluruh siswa, kepala sekolah, guru, karyawan, komite, dan perwakilan paguyuban SMP Negeri 4 Salatiga.

Pelepasan dan perpisahan siswa ini ditandai dengan pengalungan samir dan penandatanganan berita acara penyerahan siswa ke orangtua secara simbolis. Kegiatan yang berlangsung selama 2,5 jam ini berlangsung dengan khidmat namun sangat berkesan.

Disampaikan pada saat pengumuman yaitu juara umum 3 besar dan juara 1 perkelas. Rasa haru memenuhi seluruh ruangan pada saat penyerahan penghargaan diberikan langsung oleh Kepala Sekolah. Suasana haru semakin menyeruak ketika Endrastiadi S.M., S.Pd selaku Waka Humas SMP Negeri 4 Salatiga mengajak seluruh siswa menyanyikan lagu “Sampai Jumpa” bersama-sama.

Setelah rangkaian acara pelepasan dan perspisahan siswa, agenda kegiatan dilanjutkan dengan tour untuk melepas penat setelah bergelut dengan pendidikan yang berat di tengah pandemi.

Terdapat dua destinasi wisata yang dikunjungi oleh seluruh rombongan yang berangkat dengan 6 armada bis. Destinasi pertama yaitu Taman Pengger. Di sana para rombongan menikmati sejuknya udara pegunungan di Jogjakarta lantai dua.

Setelah cukup menikmati indahnya pemandangan dari ketinggian, perjalanan dilanjutkan ke salah satu pantai di kawasan Gunung Kidul Jogjakarta yaitu panta Sadranan. Hingga matahari terbenam, para rombongan kemudian melanjutkan perjalanan untuk kembali ke Kota Salatiga.

Write a comment