Blog

Nepatsa 1 Raih Juara II dalam Turnamen Esport Pelajar Bertajuk Festival Salatiga E-Sport 2022

WhatsApp Image 2022-07-22 at 22.38.44

Dunia games dan anak-anak adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Di era saat ini game online mulai banyak digemari di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Maka untuk mengapresiasi kegemaran anak-anak terhadap games, mulai merebak turnamen-turnamen yang diselenggarakan, tidak terkecuali turnamen di tingkat SMP se-Kota Salatiga.

Setelah sukses di tahun sebelumnya, Jumat, 22 Juli 2022 kembali digelar. Bertempat di SMP Negeri 3 Salatiga, gamers (istilah untuk penggemar games) dari SMP Negeri 4 Salatiga tergabung dalam empat tim, dua tim di game ML(Mobile Legend) dan dua tim di PUBG (Player Unknown Battle Ground).

Turnamen yang dimulai pukul 09.30 WIB diikuti oleh para pelajar SMP dari sekolah-sekolah di Kota Salatiga. Sayangnya, hanya satu tim dari SMP Negeri 4 Salatiga yang lolos sampai ke babak final.

Tim dengan nama Nepatsa 1 yang beranggotakan Rifan Ristianto, Galih Asmoro, Fattah Zalfa Arrozaq, Agung Nugroho, Rasha Hernanda P., Royan Habibi, dan Gilang Angga K. berhadapan langsung dengan Ness, tim dari gabungan siswa SMP di Kota Salatiga.

Pertandingan final yang dimulai pukul 18.30 WIB berakhir pada pukul 20.00 WIB dengan cukup sengit. Nepatsa 1 harus mengakui keunggulan tim lawan dalam dua pertandingan di babak final tersebut. Hal ini pun membawa SMP Negeri 4 Salatiga berhasil meraih Juara II dalam ajang tersebut.

“Saya sebagai ketua tim Nepatsa 1 senang dengan adanya even seperti ini, semoga SMP Negeri 4 Salatiga pun bisa mengadakan even sejenis. Bagi saya, dampak positif main game yaitu mendapat teman baru, menambah pengalaman, dan senang tentunya bisa menang membawa pulang hadiah,” tutur Rifan Ristianto.

Perolehan kejuaraan yang telah diraih memberikan motivasi bagi warga di Nepatsa untuk mengeksplorasi kompetensinya. Untuk semakin mengapresiasi siswa terhadap kegemaran mereka dalam bermain game online, maka SMP Negeri 4 Salatiga pun mewadahinya dalam kegiatan ekstrakurikuler. Semoga ke depan, e-sport di SMP Negeri 4 Salatiga akan semakin berjaya di kelasnya.

Write a comment