Blog

Tari Profil Pelajar Pancasila

DJI_0315.MP4_snapshot_00.06.744

Sebagai salah satu wujud rasa cinta tanah air, Kota Salatiga menggelar rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-77 Republik Indonesia.

Salah satu kegiatan wajib yang tidak bisa ditinggalkan adalah Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dan Detik-Detik Proklamasi.

Tahun ini, Kota Salatiga menggelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Pancasila yang kini telah berganti nama menjadi Alun-Alun Salatiga. Rabu, 17 Agustus 2022 Upacara Pengibaran Bendera yang diikuti oleh perwakilan seluruh OPD di bawah naungan Pemerintah Kota Salatiga sebagai pesertanya berjalan dengan penuh hidmat.

Setelah kegiatan upacara usai, gabungan penari dari kalangan pelajar di Kota Salatiga mempersembahkan sebuah tarian kolosal bertajuk Tari Pelajar Pancasila. Tarian yang melibatkan 500 siswa dari tingka SD dan SMP di lingkungan Kota Salatiga tersebut dipenggawai oleh para seniman di Kota Salatiga. Para penari mengenakan busana adat daerah dari seluruh Indonesia sebagai wujud rasa persatuan dan kesatuan.

Tarian berdurasi kurang lebih lima menit tersebut mengandung pesan luhur tentang Cita-Cita Pendidikan Indonesia di Kurikulum Merdeka Belajar bahwa penanaman karakter Pancasila harus memiliki porsi tersendiri di samping pengetahuan kognitif.

Turut berpartisipasi lima belas siswa SMP Negeri 4 Salatiga dalam persembahan tarian tersebut. Lima belas siswa yang tergabung dalam ekstrakurikuler Tari Nepatsa dipilih mewakili SMP Negeri 4 Salatiga tersebut untuk turut meramaikan perayaan HUT ke-77 RI tahun ini.

Seluruh penari dengan apik melenggak-lenggokkan seluruh anggota badan mengikuti irama nada yang disuguhkan. Pesan yang disampaikan dalam alunan lirik lagu yang merdu mampu merasuk di kalbu para penikmat tarian tersebut.

Write a comment