Dongeng Putri Mawar dan Burung Emas Membawa Siswa SMP Negeri 4 Salatiga Raih Juara III Mendongeng Tingkat Kota Salatiga

Adalah Zaskia Jauhar Afidati salah satu siswa kelas 9H SMP Negeri 4 Salatiga berhasil mendapatkan Juara III dalam Semarak Bulan Bahasa Tahun 2022 yang digelar oleh SMP Kristen Satya Wacana. Perlombaan yang dilaksanakan pada Senin, 24 Oktober 2022 tersebut diikuti oleh 19 peserta dari SMP Negeri dan Swasta se-Kota Salatiga.
Seperti yang kita ketahui, Oktober merupakan bulan kelahiran bahasa kita, bahasa Indonesia. Maka, sudah sewajarnya kita menghargainya dengan tetap mencintai dan menggunakan bahasa Indonesia dan sastranya. Lomba mendongeng menjadi salah satu yang bisa menjadi perwujudannya.
Mendapat nomor urut 18, Zaskia yang membawakan dongeng berjudul Putri Mawar dan Burung Emas mampu menyihir para juri dan penonton larut dalam cerita. Kisah yang penuh dengan nilai moral menjadikan pemilihan cerita yang dibawakan oleh Zaskia berbeda dengan peserta yang lain.
Selain itu, kostum dan properti yang digunakan oleh Zaskia sangat mendukung cerita. Dengan mengenakan dres panjang ala putri, tak lupa mengenakan tiara, menjadikan penampilannya semakin meyakinkan.

Properti yang digunakan pun mampu mempertegas cerita. Zaskia menggunakan semua properti dengan sangat maksimal. Semoga raihan juara yang telah diperoleh tidak lantas menjadikannya berpuas diri, namun dapat dijadikan sebagai penyemangat untuk lebih berprestasi lagi.